Update 27 April 2021 01:30 WIB: Capcom telah merilis trailer terbaru Capcom Arcade Stadium. Pengguna yang membeli game ini sebelum 8 Juni 2021 akan menerima “Display Frames Set 1” secara gratis.
Capcom juga mengumumkan bahwa Capcom Arcade Stadium akan menyertakan lebih banyak arkade klasik di masa mendatang. Informasi lebih lanjut mengenai judul dan waktunya akan hadir di kemudian hari.
Konten baru untuk perilisan multiplatform juga akan datang, termasuk mode “Invincibility” baru yang memungkinkan pemain bertahan dari serangan dahsyat dan rintangan mematikan untuk menghindari layar “Game Over”.
Laporan Awal:
Versi PS4, Xbox One, dan PC (Steam) dari Capcom Arcade Stadium akan diluncurkan pada 25 Mei 2021. Informasi ini datang melalui sebuah bocoran daftar Microsoft Store.
Koleksi klasik dari Capcom ini pertama kali rilis untuk Nintendo Switch pada bulan Februari 2021. Koleksi tersebut juga meliputi 1943: The Battle of Midway sebagai judul gratis.
Capcom Arcade Stadium https://t.co/ipytoVDjQE pic.twitter.com/5RNOxq7dep
— WalkingCat (@_h0x0d_) April 25, 2021
Tiga add-ons berikut akan meliputi 10 judul per paket, semuanya tersedia masing-masing dengan seharga $14.99 atau sekitar Rp220.000:
- Pack 1: Dawn of the Arcade (1984 – 1988): Vulgus, Pirate Ship Higemaru, 1942, Tatakai no Banka, Legendary Wings, Bionic Commando, Forgotten Worlds, dan Ghouls ‘n Ghosts.
- Pack 2: Arcade Revolution (1989 – 1992): Strider, Dynasty Wars, Final Fight, 1941: Counter Attack, Senjo no Okami II, Mega Twins, Carrier Air Wing, Street Fighter II: The World Warrior, Captain Commando, dan Varth: Operation Thunderstorm.
- Pack 3: Arcade Evolution (1992 -2001): Warriors of Fate, Street Fighter II’: Hyper Fighting, Super Street Fighter II Turbo, Powered Gera: Strategic Variant Armor Equipment, Cyberbots: Fullmetal Madness, 19XX: The War Against Destiny, Battle Circuit, Giga Wing, 1944: The Loop Master, dan Progea.

Satu set paket juga tersedia dengan seharga $39.99 atau sekitar Rp580.000. Apakah sobat Gitizen tertarik untuk mencoba koleksi klasik ini?