Genshin Impact merupakan game action RPG besutan miHoYo. Game tersebut telah meningkatkan pendapatan miHoYo hingga $800 juta di tahun 2020. Rumor terbaru menunjukan bahwa perusahaan tersebut ingin membawa Genshin Impact ke Epic Games Store.
Rumor ini muncul melalui sebuah subreddit di mana pengguna /u/hzy980512 menemukan data-data baru yang muncul dari EpicData.info. Situs tersebut bertugas untuk mengoleksi data yang masuk dari server Epic Games Store.
Melalui EpicData.info, kalian akan melihat bahwa ada 2 data yang mencantumkan miHoYo sebagai pemilik data tersebut. Kalian bisa mengaksesnya melalui link ini.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, dia menemukan akses melalui halaman pembelian Epic Games Store dengan menambahkan nama data tersebut ke link pembelian.
Kalian dapat mengecek source code dari halaman tersebut melalui link ini. Nantinya kalian akan menemukan halaman kebijakan privasi dari Genshin Impact.

Apakah Genshin Impact akan rilis ke Epic Games Store? Belum tentu. miHoYo sendiri mempunyai sebuah judul yang belum mereka umumkan, yaitu Project X. Judul tersebut muncul melalui acara GTC 2019 di China dan dijadwalkan akan rilis di pertengahan tahun 2021.

Kemungkinan kedua adalah data-data tersebut hanya berupa placeholder. Banyak placeholder dari server Epic Games Store yang tak tersentuh dalam waktu yang cukup lama. Jadi, jangan terlalu berharap bahwa data tersebut merupakan penanda bahwa miHoYo akan merilis game mereka ke Epic Games Store.
Apakah sobat Gitizen ingin memainkan game tersebut di Epic Games Store apabila rumor tersebut terbukti benar?