People Can Fly telah mengakuisisi 100% saham Game On, studio yang berbasis di Montreal, Quebec, Kanada. Mereka mengumumkan rincian transaksi ini dalam laporan terkini yang rilis pada hari ini.
Didirikan pada tahun 2002, Game On berspesialisasi dalam motion capture, cinematics, dan audio services untuk perusahaan terkemuka di industri video game. Studio ini mempekerjakan hampir 30 profesional karyawan dari berbagai bidang tertentu.
Klien utama mereka adalah perusahaan-perusahaan seperti Electronic Arts (EA), Sony Interactive Entertainment, atau Xbox Games Studios. People Can Fly sekarang berjumlah lebih dari 350 orang di seluruh dunia.
What a day in the history of People Can Fly!
— People Can Fly (@PCFPeopleCanFly) April 27, 2021
We are extremely proud and super happy to announce that PCF has acquired Game On – one of the leading creative service providers in the gaming industry, based in Montreal, Canada.
Read more: https://t.co/pnDPqjAB99 pic.twitter.com/WFynlmhl9q
“Akuisisi Game On adalah elemen dari strategi pertumbuhan kami yang diumumkan saat IPO. Sebagai mitra tepercaya kami, mereka akan meningkatkan kompetensi kami dalam animasi, sinematik, dan audio untuk membuat game Triple-A dan kemampuan untuk mengembangkan beberapa proyek skala besar secara bersamaan,” kata Sebastian Wojciechowski (CEO PCF Group S.A.).
“Setelah akuisisi, kami tidak mengklaim eksklusivitas: Game On akan terus bekerja sama secara independen dengan klien lain di industri game, dan Sam Girardin akan tetap menjadi CEO.”

Sam Girardin (CEO Game On) menambahkan, “PCF Group S.A. sekarang adalah pemain global yang telah tumbuh dengan kecepatan luar biasa dalam beberapa tahun terakhir.”
“Bergabung dengan keluarga People Can Fly adalah langkah strategis bagi kami yang memperkuat kemampuan studio ini untuk berinovasi dengan teknologi dan layanan baru untuk menghasilkan konten berkualitas tinggi bagi klien kami.”
Bagaimana pendapat sobat Gitizen mengenai akuisisi lanjutan People Can Fly ini?